Cara Charger Hp Yang Benar Dan Hindari Hal-Hal Ini Saat Charge Handphone

Cara charger hp yang benar - Di indonesia, handphone bisa dikatakan sudah menjadi kebutuhan primer bagi masyarakatnya. Persaingan para produsen handphone pun semakin ketat, dari tahun ketahun selalu mengeluarkan produk unggulannya baik dari segi tampilan, spesifikasi dan fast charging.

Cara ngecas hp yang benar dan apa saja yang harus dihindari

Baterai adalah salah satu komponen penting pada handphone karena merupakan tempat penyimpanan sumber daya untuk mengaktifkan atau menghidupkan handphone. Namun jika daya mulai berkurang tentunya kita akan mencharge kembali baterai handphone kita.

Namun anda juga harus mengetahui hal apa sajakah yang harus dihindari saat mencharge handphone agar baterai memiliki umur panjang dan tidak cepat rusak. Berikut ini kita akan bahas tentang cas hp.

Cara charger hp yang benar
Cara Charger HP

Menggunakan handphone saat keadaan di charge

Hal ini biasanya paling sering orang lakukan. Apalagi bagi para pencinta gamer sejati, pastinya ga akan melewatkan momen bermain game bersama teman-teman terlebih lagi banyaknya aplikasi sosial media yang berjalan pada perangkat smartphone anda. Tentunya hal ini akan membuat daya pada baterai anda cepat berkurang. Lebih baik charge handphone dalam keadaan off atau dimatikan agar pengisian juga jadi lebih maksimal.

Melepas charge sebelum baterai terisi penuh

Sebaiknya isi full baterai sebelum digunakan atau ingin berpergian. Namun kebiasaan yang sering kita lakukan ialah melepas baterai walaupun belum 100%. Hal ini dapat merusak baterai ponsel anda terlebih baterai yang anda gunakan bertipe Li-Ion. Baterai dengan tipe ini memiliki umur berdasarkan berapa kali diisi ulang, semakin sering mencharge baterai ponsel kamu, semakin cepat juga umur baterainya.

Charge diatas kasur

Saat mencharge ponsel suhu biasanya meningkat. Hindari charge di atas kasur yang empuk, karena akan menambah panas ponsel anda. Saran dari kami letakan di tempat yang terbuka agar suhu tetap stabil.

Jangan gunakan charge yang tidak sesuai spesifikasi

Hampir semua bentuk charge ponsel smartphone berbentuk sama terutama ponsel android. Walaupun colokannya sama, namun daya yang masuk ke ponsel anda pasti berbeda karena masing masing charge sudah memiliki spesifikasinya masing-masing. Hal ini justru akan merusak baterai ponsel anda. Gunakanlah charge yang original sesuai tipe dan jenis ponselnya.

Charge handphone semalaman

Ini salah satu yang paling sering dilakukan, bertujuan agar esok harinya tak perlu mencharge handphone dan bisa langsung dipakai. Ubah kebiasaan ini, karena merusak komponen-komponen baterai dan memperpendek umur baterai. Lebih baik mematikan posel anda saat hendak tidur.

Penggunaan handphone secara non-stop

Ponsel pun memerlukan istirahat, sama halnya seperti manusia yang perlu tidur. Sesekali matikan ponsel jika tidak sedang digunakan semisal pada saat waktu tidur atau istirahat. Hal ini dapat memperpanjang umur baterai anda.

Jangan tunggu sampai 0% baru di charge

Setiap baterai memiliki batasan charge cycle atau maksimal berapa kali charge hingga performanya menurun. Jika anda menggunakan smartphone hingga baterainya 0% maka kemungkinan akan menurunkan performanya.

Pada sebuah tes didapatkan bahwa rata-rata charge cycle sebuah baterai sekitar 1000 hingga 2500 dalam keadaan setiap kali charge maksimal baterai tersisa 25%. Tetapi ketika sisa baterai 0% maka charge cycle hanya sekitar 300 - 500 saja. Jadi alangkah baiknya minimal sudah 14% langsung charge baterai ponsel anda. Biasanya di Smarphone Android akan ada pemberitahuan ketika baterai low di 14%, disaat itulah sebaiknya smartphone anda dicharge.

Jika ingin baterai kamu lebih awet dan tahan lama, hindari hal-hal yang sudah kami bahas dan kami jelaskan diatas agar smarphone yang anda miliki memiliki sumberdaya yang awet dan tahan. Terima kasih sudah meluangkan waktu membaca artikel kami yang berjudul cara charger hp yang benar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel