Cara Mempercepat Dan Menstabilkan Jaringan Internet Pada Smartphone Android
Cara mempercepat dan menstabilkan jaringan internet pada smartphone android - Jika membicarakan tentang internet, pasti kita semua tahu bahkan internet bukan lagi sesuatu hal yang awam atau baru didengar. Internet dekat dengan kita, bahkan setiap saat juga menggunakan internet dalam kehidupan sehari-hari seperti membuka browser internet, social media, bermain game dan berbagai hal lainnya.
Namun untuk mengakses internet pun terdapat beragam kecepatan dalam mengaksesnya, ada yang cepat dan ada pula yang lelet atau lambat. Hal tersebut tergantung dari jaringan yang kita miliki dan seberapa kuat dan kencang jaringan yang tersedia di lokasi kita berada.
Akan tetapi kita sering menjumpai dengan tidak stabilnya jaringan internet bahkan sampai leletnya internet yang kita akses, padahal sinyal yang ada pada smartphone kita baik-baik saja. Terus bagaimana cara mengatasinya ? Agan dan mba-sist tenang dan tak perlu takut serta khawatir, saya memiliki tips cara bagaimana mempercepat jaringan internet pada smartphone android.
Tips mempercepat dan menstabilkan jaringan internet pada smartphone
Berikut ini ada beberapa tips dan penjelasan untuk mempercepat dan menstabilkan jaringan internet pada smartphone agan dan mba-sist sekalian. Langsung saja dari pada kelamaan bicara capek juga kebanyakan yang dibicarakan. Berikut ini beberapa cara mempercepat jaringan internet :
1. Rubah jaringan yang ada pada smartphone
Setiap smartphone dengan Operation System Android pasti memiliki opsi pada pengaturan jaringan (cellular network) untuk merubah jaringan apa yang ingin digunakan. Rubah jaringan yang agan dan mba-sist pakai, jika agan atau mba-sist memakai LTE/4G (Preferensi) /WCDMA /GSM, maka rubah menjadi 3G/WCDMA only atau 4G/LTE only.
Jika anda tetap menggunakan LTE/4G (Preferensi) /WCDMA /GSM, maka jaringan akan berubah-ubah bahkan bisa menjadi 2G/EDGE yang dapat menyebabkan jaringan lelet atau lambat. Jadi saya sarankan untuk cepat-cepat merubah opsi jaringan agan atau mba-sist sekalian agar menjadi stabil dan cepat.
2. Tutup aplikasi tak perlu
Menutup aplikasi yang tidak perlu merupakan salah satu cara mempercepat dan menstabilkan jaringan, karena saat sedang asyik menggunakan ponsel dan membuka berbagai macam aplikasi dan game yang berbasis internet, kita terkadang lupa menutup aplikasi dan game sehingga masih terkoneksi pada internet. Untuk itu saya sarankan jangan lupa menutup aplikasi yang agan atau mba-sist telah buka agar jaringan kembali stabil.
3. Menghapus cache atau sampah aplikasi
Membersihkan cache merupakan hal yang paling jarang dilakukan bagi para pengguna smartphone, bahkan dianggap sesuatu hal yang sepele. Padahal membersihkan cache merupakan hal penting, karena dengan membersihkan cache dapat meningkatkan performa ponsel anda menjadi lebih cepat dan stabil.
Jika performa smartphone stabil dan berjalan lancer, maka jaringan yang ada pada smartphone anda akan berjalan dengan baik. Untuk itu segeralah agan atau mba-sist membersihkan cache agar jaringan agan atau mba-sist menjadi stabil dan cepat.
4. Matikan fitur tethering
Terkadang teman atau saudara kita meminta wifi dari kita dan kita pun membuka fitur tethering untuk menyebar jaringan wifi yang menjadikan smartphone sebagai "MiFi", sehingga menyebabkan jaringan internet yang kita miliki terbagi dan juga membuka fitur tethering menyebabkan smartphone cepat panas dan menurunkan performa dari smartphone tersebut. Hal ini juga dapat menyebabkan menurunnya stabilitas atau kecepatan jaringan internet agan atau mba-sist sekalian.
Baca juga : Cara Mengatasi Wifi Android Tidak Dapat Terhubung
Demikian cara mempercepat dan menstabilkan jaringan pada smartphone android yang dapat saya sampaikan, semoga menjadi ilmu dan pembelajaran bagi agan atau mba-sist sekalian agar jaringan smarphone agan atau mba-sist sekalian menjadi stabil dan cepat. (Writer : Dayat)
Baca juga : Cara Mengatasi Wifi Android Tidak Dapat Terhubung
Demikian cara mempercepat dan menstabilkan jaringan pada smartphone android yang dapat saya sampaikan, semoga menjadi ilmu dan pembelajaran bagi agan atau mba-sist sekalian agar jaringan smarphone agan atau mba-sist sekalian menjadi stabil dan cepat. (Writer : Dayat)