#7 Bahan Alami Cara Mengatasi Rambut Rontok

Bahan alami cara mengatasi rambut rontok - Rambut yang rontok merupakan suatu hal yang terbilang wajar dan normal saja terjadi pada setiap manusia. Setidaknya rambut akan mengalami kerontokan normal sebanyak 50 hingga 100 helai perhari dengan kecepatan pertumbuhan 1 centimeter perbulan, akan tetapi apabila hal tersebut melebihi dari batas normal, maka tentu saja kebotakan akan membayangi.

Selain bisa menyebabkan kebotakan, rambut rontok parah yang berlebih pastinya juga membuat risih serta menyita perhatian Anda. Hal tersebut sudah menjadi banyak permasalahan orang-orang pada umumnya dan tidak heran apabila banyak cara yang dilakukan untuk merawat rambut agar tetap subur dan sehat dengan berbagai metode demi rambut tidak rontok banyak.


Jika rambut Anda sudah mengalami kerontokan, selain melakukan perawatan rambut di klinik kecantikan, ternyata permasalahan rambut yang rontok dapat diatasi dengan cara-cara yang alami dengan bahan yang mudah Anda dapatkan disekitar. Dengan demikian Anda bisa melakukan perawatan rambut rontok dengan cara dan bahan alami, sehingga rambut kembali sehat dan subur.

Cara merawat rambut rontok secara alami

Apa saja cara alami mengatasi rambut yang rontok dan apa saja bahan-bahan alami merawat rambut agar selalu sehat dan subur, yang dapat digunakan dan dilakukan adalah dengan berbagai bahan-bahan yang tersedia di alam sebagai berikut dibawah ini.

Bahan Alami Cara Mengatasi Rambut Rontok
Lidah Buaya

1. Lidah buaya

Lidah buaya yang memiliki nama ilmiah Aloe vera sudah dikenal lebih dari ribuan tahun silam sebagai tanaman alami penyubur rambut, penyembuh luka dan juga bagus untuk perawatan kulit. Kandungan yang ada pada tanaman lidah buaya tidak hanya dapat membuat rambut menjadi lebih sehat, namun juga dapat membuat rambut lebih kuat dan baik dalam pertumbuhan rambut.

Adapun cara merawat rambut rontok dengan menggunakan bahan alami lidah buaya adalah mula-mula Anda bisa membasahi terlebih dahulu rambut Anda dan tunggulah hingga beberapa saat, rambut dalam keadaan setengah kering. Kemudian kandungan air yang ada didalam daun lidah buaya usapkan pada rambut dan juga kulit kepala Anda secara merata dan biarkan selama lima belas hingga dua puluh menit, lakukan cara ini dua sampai tiga kali didalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang baik.

2. Kemiri

Kemiri yang memiliki nama ilmiah Aleurites Moluccanus adalah sebuah tanaman yang berbiji, dimana biji kemiri banyak digunakan dan dimanfaatkan sebagai sumber bahan rempah-rempah dan minyak. Kandungan minyak pada biji kemiri dapat membuat rambut menjadi lebih sehat, hitam dan juga bisa mengatasi masalah kerontokan pada rambut.

Kandungan minyak kemiri juga mampu dalam membuat akar pada rambut menjadi lebih sehat dan kuat serta dapat memperbaiki pertumbuhan rambut yang rusak pada bagian kulit kepala. Oleh karena itu bagi Anda yang memiliki masalah rambut yang sering rontok, minyak kemiri adalah solusi mengatasi masalah kerontokan pada rambut Anda dan pastinya alami dan sehat. Caranya adalah dengan mengusapkan minyak kemiri pada rambut dan kulit kepala dengan merata secara rutin setiap pagi ataupun sore sebelum mandi, kemudian saat mandi gunakan shampo dan keramaslah rambut hingga bersih.

3. Minyak esensial

Minyak esensial yang memiliki nama lain minyak eterik, minyak atsiri, minyak terbang serta minyak aromatik adalah suatu kelompok minyak nabati dengan wujud cairan yang kental dan beraroma yang khas serta mudah menguap. Minyak ini baik untuk merawat rambut yang rontok, salah satu yang terbaik yang bisa mempercepat pertumbuhan rambut adalah jenis minyak rosemary.

Minyak esensial diyakini mampu dalam meningkatkan metabolisme sel yang bisa menstimulasi rambut menjadi lebih besar dan tebal. Adapun cara merawat rambut rontok dengan minyak essensial adalah mula-mula Anda harus menguji apakah minyak ini tidak memberikan rasa alergi pada kulit kepala. Caranya adalah teteskan sedikit minyak esensial pada kulit lengan atau pada belakang telinga dan rasakan reaksinya, apakah Anda merasa gatal atau kulit menjadi kemerah-merahan dalam waktu 24 jam.

Apabila tidak ada reaksi apapun, maka anda bisa meneruskan pemakaian minyak esensial pada rambut dan kulit kepala. Ingatlah bahwa minyak ini perlu untuk diencerkan dengan jenis minyak yang lainnya seperti minyak jojoba dan minyak zaitun dan gunakanlah minyak esensial ini sebagai masker rambut.

4. Buah alpukat

Alpukat yang memiliki nama lain Avokad adalah jenis buah yang memiliki isi kandungan protein yang sangat baik dan efektif sekali dalam menguatkan dan memberi nutrisi pada rambut. Buah alpukat mampu dalam mempercepat pertumbuhan rambut, adapun cara merawat rambut rontok dengan alpukat adalah dengan menghaluskan buah avokad dan balurkan pada rambut dan kulit kepala secara merata kemudian diamkan selama dua puluh menit dan selanjutnya bilas serta bersihkan dengan shampo dan lakukan secara rutin.

5. Yogurt

Yogurt atau disebut juga dengan yoghurt adalah susu yang memang dibuat dengan cara fermentasi bakteri. Yoghurt merupakan satu diantara bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi permasalahan rambut rontok, caranya adalah dengan mengoleskan yogurt pada bagian kulit kepala Anda dan diamkan selama sepuluh hingga lima belas menit dan kemudian bilaslah dengan menggunakan shampo hingga bersih. Lakukan secara rutin dua sampai tiga kali dalam satu minggu, agar mendapatkan hasil yang optimal.

6. Jeruk nipis

Jeruk nipis yang memiliki nama ilmiah Citrus × aurantiifolia juga memiliki khasiat dalam mengatasi masalah rambut rontok. Dengan menggunakan beberapa jeruk nipis, Anda sudah dapat dengan mudah cara merawat rambut rontok secara alami. Adapun cara penggunaannya adalah iris buah jeruk nipis menjadi beberapa bagian irisan, kemudian usapkan pada bagian kulit kepala secara merata dan diamkan selama lima belas menit, setelah itu bilas dan keramas dengan shampoo sampai bersih. Selain mengatasi masalah kerontokan rambut, jeruk nipis juga berkhasiat menghilangkan ketombe dengan cepat dan efektif.

7. Masker jeruk nipis dan aloe vera

Menggunakan masker aloe vera dan jeruk nipis adalah cara terakhir dalam merawat rambut rontok. Sifat aloe vera adalah anti septik serta dapat menyuburkan pertumbuhan rambut dan bisa dikombinasikan dengan sari lemon supaya kulit kepala menjadi sehat. Adapun cara merawat rambut rontok dengan memakai masker aloe vera dan jeruk nipis adalah campurkan secukupnya gel aloe vera dengan perasan jeruk nipis, kemudian oleskan pada kulit kepala secara menyeluruh hingga tiga puluh menit dan setelah itu bilas dengan shampo hingga bersih, lakukan secara rutin agar mendapat hasil yang optimal rambut sehat dan tidak rontok.

Itulah penjelasan tentang 7 bahan alami cara mengatasi rambut rontok yang bisa Anda praktekan sendiri dan mudah Anda dapatkan bahanya. Dengan mengetahui apa saja bahan alami cara merawat rambut agar tidak rontok, dapat menjadi pengetahuan baru dan menjadi referensi bagi Anda didalam mengetahui cara merawat rambut supaya tidak rontok, sehat dan lembut dengan berbagai bahan alami.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel